Warning: Trying to access array offset on value of type bool in /home/u8787773/public_html/gombara.com/wp-content/plugins/elementor-pro/modules/dynamic-tags/tags/post-featured-image.php on line 39
Juara Umum Lagi untuk Ketiga Kalinya - Gombara

Juara Umum Lagi untuk Ketiga Kalinya

Gombara Online- Tiga (3) tahun berturut-turut, Kontingen Kemah Tahfidz dan Bahasa Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Gombara-Makassar berhasil menyabet JUARA UMUM. Kemenangan ini diperoleh setelah panitia penyelenggara mengumumkan kemengan pada hari Sabtu (5/5/2018) pukul pukul 22.30 malam tadi. Kegiatan tahunan ini yang diselenggarakan oleh Lembaga Pengembangan Pesantren (LP2) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan yang berlangsung sejak Kamis sampai Ahad (3-6/5/2018) di Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Punnia Kabupaten Pinrang.

Keberhasilan menjadi Juara Umum ini diperoleh kontingen Dobrak Scout sebutan kontingen putra setelah mampu mengumpulkan pundi-pundi prestasi dan kemenangan dalam berbagai kategori. Sebanyak 46 kejuaraan yang berhasil diraih yang terdiri dari 25 kategori Juara I, 17 Juara II dan hanya 8 juara III”. ungkap Akbar Sani, S.Pd. pendamping kemah melalui WhatsApp kepada gombara.com

Seperti biasa, para santri peserta perkemahan kembali mengarak piala bergilir yrang diperolehnya sekeliling lapangan Punnia Pinrang. Sesekali para santri tersebut berhenti sejenak untuk berfoto dan mengabadikan moment yang sangat berharga ini.

Sementara itu, Kiyai Muchtar Waka sebagai ketua kontingen memberikan ucapan selamat atas keberhasilan santri dan berpesan.

Tentu dengan Juara Umum ini kita harus tetap rendah hati dan selalu bersyukur kepada Allah SWT. Karena pada hakikatnya kemanangan itu merupakan suatu ujian, tetap semangat dan selalu berusaha dalam menggapai mimpi dan cita-cita, dan ingat proses kegiatan pembelajaran di pondok dapat memberikan hasil. Ingat semboyan kita Man Jadda Wajada. Barang siapa yang bersungguh-sungguh maka ia akan mendapatkan”, terangnya Kiyai Pondok.

Kiyai Mahlani Direktur Pesantren dalam mendengar kabar ini, merasa bersyukur atas prestasi para santri untuk ketiga kalinya.

“Selamat kepada seluruh kontingen dari pesantren yang telah berhasil mengharumkan nama baik pesantren kita untuk ketiga kalinya di kemah tahfidz dan bahasa. Keberhasilan ini tentu saja adalah keberhasilan seluruh pihak yang ada di pesantren. Selain itu, juga menunjukan kepada semunnya bahwa Darul Arqam Muhammadiyah Gombara ini semakin semakin eksis dan mampu menunjukan prestasinya. Mari kita pertahankan prestasi ini dan teruslah belajar dan mengajar baik. Lakukan inovasi, kreativitas, dan kerjasama”. ujar Mahlani.

Kegembiraan ini juga kata Direktur pesantren karena beberapa kategori lomba yang diunggulkan mampu meraih juara I misalnya Tahfidz Al-qur’an dan hadis, Qira’atul Kutub, Insya, dan lainnya.

Muh. Akbar Ridwan ketua IPM Putra dan sekalibus sebagai peserta mengatakan, “saya merasa senang mendapatkan pengalaman yang banyak, menambah wawasan dan kreatifitas serta menambah persaudaraan. Semoga kegiatan ini bermanfaat buat diri sendiri, persyarikatan, bangsa dan terutama agama Islam,” ungkapnya dengan perasaan senang dan gembira.

Selamat atas prestasi yang diraih dan mudah-mudahan bisa terus ditingkatkan. Saya harap ini juga bisa menginspirasi santri-santriyah lain khususnya di bidang kepanduan untuk menorehkan prestasi-prestasi lainnya,” tutur Muthi’ah.

Untuk diketahui, kegiatan ini diikuti seluruh pondok pesantren binaan persyarikatan Muhammadiyah dan Aisyiyah se-Sulawesi Selatan. Inilah hasil lomba yang diperoleh Darul Arqam :

No

Juara

Jenis Lomba

Ket

1

1 Hafalan Hadis ‘Arbain Putra MA/SMA
2 1 Hafalan Hadis ‘Arbain Putri MA/SMA
3 1 Hafalan Hadis ‘Arbain Putra MTs/SMP
4 1 Tilawah Putra MTs/SMP
5 1 Tilawah Putri MTs/SMP
6 1 Dai MA/SMA
7 1 Daiyah MTs/SMP
8 1 Syarhil Qur’an Putra MA/SMA
9 1 Syarhil Qur’an Putri MA/SMA
10 1 Syarhil Qur’an Putra MTs/SMP
11 1 Tahfidz Putri MA/SMA
12 1 Tahfidz Putra MTs/SMP
13 1 Tahfidz Putri MTs/SMP
14 1 Qira’atul Kutub Purta MTs/SMP
15 1 Insya’ Bahasa Arab Putra MA/SMK
16 1 Insya’ Bahasa Arab Putri MA/SMK
17 1 Insya’ Bahasa Arab Putra MTs/SMP
18 1 Stand Up Comedy Putra MTs/SMP
19 1 Competisin In English Putra MA/SMA
20 1 Competisin In English Putra MTs/SMP
21 1 Competisin In English Putri MTs/SMP
22 1 Pidato Bahasa Arab Putra MTs/SMP
23 1 Pidato Bahasa Arab Putri MTs/SMP
24 1 Pidato Bahasa Inggris Putra MTs/SMP
25 1 Pidato Bahasa Inggris Putri MTs/SMP
26 2 Tilawah Putra MA/SMA
27 2 Tilawah Putri MA/SMA
28 2 Pidato Bahasa Inggris Putra MTs/SMP
29 2 Pidato Bahasa Arab Putra MTs/SMP
30 2 Pidato Bahasa Arab Putra MA/SMA
31 2 Insya’ Bahasa Arab Putri MTs/SMP
32 2 Qira’atul Kutub Purti MTs/SMP
33 2 Competisin In English Putri MA/SMA
34 2 LKBB Berbagasa Arab Putri MTs/SMP
35 2 Karnaval Bergembira
36 2 Daiyah MA/SMA
37 2 Dai MTs/SMP
38 2 Tahfidz Putra MA/SMA
39 2 Kebersihan, Kerapian dan Keindahan Tenda Putra
40 2 Pionering Miniatur Putra MA/SMA
41 2 Pionering Miniatur Putra MTs/SMP
42 2 Stand Up Comedy Putri MTs/SMP
43 3 Pidato Bahasa Arab Putri MTs/SMP
44 3 Pidato Bahasa Arab Putri MA/SMA
45 3 Pionering Miniatur Putri MA/SMA
46 3 Hafalan Hadis ‘Arbain Putri MTs/SMP
47 3 LKBB Berbagasa Arab Putri MA/SMA
48 3 Pionering Miniatur Putri MTs/SMP
49 3 Qira’atul Kutub Purta MA/SMA
50

3

Stand Up Comedy Putra MA/SMA

 

 

Leave a Replay