Pimpinan Lama (2016-2020) dan Pimpinan Baru (2020-2024) Bersepakat Memajukan Pesantren

Gombara-Online.  Hanya dengan selang 5 hari setelah Pelantikan Badan Pembina Pesantren (BPP) periode 2020-2024 dan Serah Terima Plt. Mudir Pesatren KH. Ahmad Tawalla dari Diretur Pesantren perode 2016-2020 Kiyai Mahlani Sabae, S.Th.I., MA.  bersepakat untuk terus-menerus memajukan pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Gombara Makassar Sabtu (27/6/2020).

Melalui Wakil Ketua BPP Ustad Drs. H. Muh. Natsir, M.Si. di Aula Mini Hall Pesantren Lt. 2 mengungkapkan harapan besar kepada Kiyai Mahlani yang begitu berjasa selama 4 tahun di pesantren ini untuk terus bersama-sama, berkomunikasi, dan berkoordinasi bersama-sama untuk membawa pesantren ini lebih maju lagi sesuai harapan ummat, bangsa, dan persyarikatan.

Ustad H. Muh. Nasir yang juga Kepala Sekolah di Negeri dan Muhammadiyah yang selalu sukses dalam meningkatkan pembangunan sarana sekolah dan jumlah siswa yang dipimpinya mengakui bahwa salah satu keberhasilan utama dalam pergantian kepemimpinan di lembaga pendidikan termasuk pesantren adalah adanya kesinambungan kebijakan antara pimpinan lama dan baru. Begitu juga sebaliknya, kata Ustad H. Muh. Nasir kegagalan kepemimpinan manakala disetiap pergantian selalu memulai yang baru.  Ini artinya ada kemunduran.

Oleh karena itu, Ungkap H. Muh. Nasir yang juga pernah menjadi Wakil Direktur I periode 2012-2016 di Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Gombara mengajak kepada pimpinan lama (Kiyai Mahlani) agar tetap melungkan waktu, pikiran dan gagasannya untuk membawa pesantren ini lebih baik. Perkembangan Tahfis dan pelatakan dasar-dasar berbahasa begitu sangat maju di periodenya. Tandasnya.

Ajakan yang diuangkapkan ini disambut baik oleh Ketua BPP DR. H. Muhlis, MM. yang juga dihadiri oleh Ir. H. Andi Mukti As’ad, MM. dan DR. Subhan Khalik, M.Ag. hadir pada kesempatan tersebut. H. Muhlis berkata insya Allah ke depan dengan kepemimpinan Kolektif Kolegial yang menjadi ciri khas kepemimpinan di Persyarikatan Muhammadiyah termasuk amal usahanya, Saya Optimis apa yang kita harapkan di pesantren ini dapat kiita wujudkan.  Saya secara pribadi dalam memimpin adalah kerja-kerja-kerja dan sedikit bicara.

Begitu juga KH Ahmad Tawalla Plt. Mudir Pesantren yang selalu mengajak kepada semua pihak untuk bersatu hati, pikiran, dan langka dalam membawa pesantren ini menjadi Pesantren Berkualitas dan Berkuatitas.

Kiya Mahlani, MA. sangat berterima kasih dengan apa yang disampaikan BPP dan Mudir. Ustad Mahlani menyambut baik hal tersebut, Insya Allah sebagai acuan awal, Ustad Mahlani menyampaikan akan menyerahkan laporan pelaksanaan pondok selama satu periode paling lambat 30 Juni ini. Dengan itu semua dapat menjadi langka awal pimpinan baru dalam membuat program jangka menegah dan panjang. Insya Allah.

Pada acara ini hadir seluruh Dewan Guru dan Staf Pesantren.

Leave a Replay